Akibat Lemahnya Pengawasan Dinas PUPR Pekerjaan Dilakukan Asal Jadi



BOGOR, INFO REALITA- Adanya pembangunan Drainase di jalan Heulang, kelurahan tanah Sareal kecamatan tanah Sareal kota Bogor. peningkatan jalan trotoar jembatan dan Drainase nama pekerjaan : Pengaspalan dan perbaikan  saluran air depan jalan Heulang/ SMKN 1 kota Bogor nomor SPK : 621/SPK/ Paket 38 PPK IIX/2019, Tangal SPK 12 Desember 2019 S/D 25 November 2019 pelaksana : CV Arum Perkasa Raya
waktu pelaksanaan :75 (Tujuh Puluh Lima) hari kalender
Harga Borongan: Rp.198.603.244.
lokasi : Kecamatan Tanah Sareal Sumber dana: APBD kota Bogor.

Waktu pelaksanaan seharusnya sudah selesai dikerjakan namun hingga waktu yang sudah ditentukan pekerjaan pemasangan saluran air atau drainase belum juga selesai dikerjakan saat di jumpai pelaksana Hendi, Senin 2-12-2019 mengatakan  memang  ada keterlambatan. Tapi pengamatan media bahwa pekerjaan tersebut sudah tidak dikerjakan dan dinyatakan sudah rampung/selesai. Karena pekerjaan ini ada temuan oleh awak media, alasan dari pelaksana bahwa pekerjaan tersebut belum selesai.


Banyak kejanggalan dalam  pekerjaan tersebut salah satunya tidak diaci nya pekerjaan tersebut dan badan saluran air bekas dari saluran lama tanpa ada membongkar untuk memulai pekerjaan baru yang di anjurkan dalam RAB maupun gambar pekerjaan tersebut.


Jelas disini pekerjaan yang asal-asalan dan diindikasikan ada kerugian negara dalam pengerjaan tersebut, diharapkan pihak instansi terkait dalam hal ini PUPR dapat lebih ketat dalam pengawasan dan  mengambil tindakan tegas terhadap pelaksana maupun kontraktor yang mengerjakan pengerjaan tersebut. (Yn)