Dukungan Elemen Masyarakat Sangat Dibutuhkan
BOGOR, INFO REALITA-19 Desember 2019
Serah terima jabatan Kepala Desa Mekarsari Kecamatan Rancabungur, acara dilaksanakan di aula kantor desa, dihadiri Muspika serta tokoh dan masyarakat acara berjalan sesuai rencana Haji Sopwanudin Kades terpilih dalam sambutannya menyampaikan.
"Pertama kami mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada semua para pendukung yang tergabung dalam tim suksesi, umumnya kepada semua pihak yang sudah turut peduli berpartisipasi dalam pelaksanaan demokrasi Pilkades Mekarsari, yang mana dari proses Pilkades sampai hari ini.
Kami sudah menerima tugas untuk melaksanakan memimpin, pemerintahan desa Mekarsari. namun satu hal yang harus kita semua pahami, apalah artinya kami yang sudah didukung oleh masyarakat dalam pemilihan Kepala Desa jika dalam melaksanakan tugas masyarakat tidak diikut sertakan atau tidak mendukung, sungguh ironis dan sangat mustahil kami dengan para staf, dapat bekerja maksimal tanpa adanya dukungan dari semua pihak, maka dari itu kami selaku kepala desa meminta memohon dengan sangat atas dukungan semua pihak guna melanjutkan Program pemerintahan desa Mekarsari sebelumnya, yaitu melaksanakan amanah untuk membangun wilayah Desa Mekarsari baik infrastruktur ekonomi maupun sumber daya manusia.
Sekali lagi kami mohon do'a serta dukungan semua dalam mengemban tugas pemerintahan, sebagai penutup kami berpesan kepada semua masyarakat desa Mekarsari kampanye sudah usai Pilkades sudah rampung mari kita kembali bersatu sebagai warga Desa mekarsari, jangan lagi ada Gontok-gontokan, jangan
lagi ada perbedaan orang satu dua atau tiga, semuanya masyarakat saya semuanya warga desa Mekarsari, mari kita sama sama bahu membahu saling mengingatkan, untuk wilayah desa Mekarsari lebih maju mandiri dan berkeadaban, terlepas dari kurang dan lebih seorang manusia, jika apa yang terucap dan yang kami lakukan sebelumnya kurang berkenan di hati warga, kami mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya. " Ujar Kades terpilih.
Pada kesempatan yang sama Dedi Supriadi PJS yang ditugaskan pemerintah kecamatan rancabungur selain menyerahkan aset juga pesan moral sebagai penguatan disampaikan agar para staf khususnya serta masyarakat umunya senantiasa untuk selalu mendukung kepemimpinan Haji Sopwanudin dalam menjalankan tugas pemerintahan desa Mekarsari, lain halnya dengan Camat Rancabungur (Ishak Mairu) menjelaskan bahwa sesuai yang disampaikan oleh bupati Bogor akan ada tambahan satu miliar, namun semua itu akan terserap apabila pihak pemdes mengajukan sesuai rencana program selain berpesan untuk selalu berhati hati dalam penggunaan dana desa baik DD maupun ADD disamping juga tertib administrasi serta berkoordinasi dengan semua pihak yang ada diwilayah pemerintahan desa Mekarsari" tegas Camat. (Sp)