Bantuan Sosial Pangan Desa Sipayung Lambat Disalurkan
BOGOR, INFO REALITA- Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT ) pada bulan Maret 2021 belum dapat disalurkan, menurut Informasi saat ini, masih ada pemutakhiran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS ) baik Kota maupun Kabupaten Bogor.
Padahal Mulai dari tingkat RT/RW Kelurahan/Desa, Kecamatan Disdukcapil Dan Dinas Sosial Kota/Kabupaten Bogor, selalu di tuntut untuk terus melakukan Evaluasi dan verifikasi data penerima bantuan sosial baik DTKS maupun Non DTKS. Namun Hingga saat ini. Jum'at 19 Maret 2021 belum juga dapat disalurkan.
Diduga adanya keterlambatan penyaluran akibat masih banyaknya Nomor Nik KTP Ganda, baik Kota maupun Kabupaten Bogor.
Seperti yang terjadi di Desa Sipayung Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, dari hasil konfirmasi tim media Info Realita, saat menghubungi Kaur Kesra melalu pesan WhatsApp Asep mengatakan, " memang belum turun lagi di Desa kami Bantuan Sosial Pangan, program sembako pada bulan ini, karena masih dilakukan pendataan akibat nomor NIK banyak yang ganda kata Asep .
Lebih lanjut Asep mengatakan Sedangkan dalam hal ini banyak warga yang mengeluh memerlukan bantuan yang saat ini belum disalurkan, belum lagi Banyaknya keluhan warga yang sudah tidak mendapatkan bantuan Bansos lagi.
Asep berharap, " Dengan adanya validasi data ini Mudah mudahan ada penambahan jumlahnya, kasian sama warga masih banyak yang butuh bantuan. Sementara di desa Sipayung jumlah KK tercatat sebanyak 2645 KK namun yang Mendapatkan bantuan Hanya 676.
KPM, kemudian pada tahun 2020 ada penambahan lagi jumlah KPM sebanyak 169 KPM jadi jumlah keseluruhan KK yang mendapatkan Bansos di desa Sipayung 844 KPM, pungkas Asep. (Yn)