Penyaluran BPNT di Kelurahan Bantarjati Kecamatan Bogor Utara di Keluhkan KPM.
BOGOR, INFO REALITA- Program BPNT 2021 sesuai Surat Himbauan Nomor 061/1106- Dinsos Kota Bogor.
Dalam penyaluran program (BSP) Bantuan Sosial Pangan, yang disalurkan oleh warung Gotong Royong Atau E-warung yang bekerja sama dengan Bank, Himbara, harus sesuai mekanisme dalam pelaksanaan Program sembako sesuai perubahan Pedoman Umum program sembako tahun 2020 maka dalam rangka mencegah penyalahgunaan penyaluran Program sembako tahun 2021.tepat sasaran, Tepat kwalitas, tepat jumlah, tepat harga, tepat waktu dan tepat Admistarsi.
Dalam hal ini KPM mendapatkan saldo dalam kartu Ewalet senilai Rp 200 ribu untuk berbelanja di e-warung pada bulan Mei-Juni sekaligus dan mendapatkan sembako dengan 6 komoditi yang dibagikan Kamis (4-06-2021) di e-Warong BNI. Kelurahan Bantarjati, beberapa KPM, mengeluh terkait kwalitasnya komoditi yang kurang memuaskan.
Salah satu KPM menuturkan, bantuan yang sekarang dapat telur 20 butir karena dua bukan sayur Asem banyak yang busuk, tahunya juga terasa asam, daging ayam Filet , ujar salah satu KPM, yang berhasil dikonfirmasi Media.
Saat media Info realita, menghubungi salah satu Pihak Suppliyer, CV Brother melalui Whatsapp mengatakan," Untuk penyaluran di Bogor Utara kami pakai beras Lima Raja 10 kg
Ayam BLD telur 10 butir sayur kangkung/sayur Asem buah Pir 5 tahu sutra dan di Kecamatan Bogor Utara semuanya sepakat 10 butir, dan kenapa tidak mendapat 1 ekor karena budget nya anggaran 1 ekor itu cuma dapet BLD aja itu pun sesuai pesanan e-warung. Kita hanya terima PO dan setelah kita lihat harga kalau memang harganya cocok ya kita kirim. Ujar salah satu pihak Suppliyer.
Sementara saat media menghubungi TKSK Kecamatan Bogor Utara terkait harga per paket sembako, Alex Mengatakan, " Iyaa saya juga sudah tanyakan ke Supplier nya informasi nya ada kenaikan harga komoditi jadi telur nya 10 dan ayam nya menggunakan ayam Filet dan saya juga sudah minta untuk penyaluran selanjutnya agar di perbaiki ketika harga nya sudah normal, dan terkait Telur Apakah harus 15 atau boleh mengikuti fluktuasi harga. Dan terkait sayuran yang sudah layu KPM bisa menukar ke e-warung. Pungkas Alex
Wrt (Yn)