KPM Serbu Agen E-warung Raihan Fahri Karena Komoditinya Jauh Lebih Banyak dan Berkwalitas.
BOGOR, INFO REALITA- Program Sembako merupakan pengembangan dari program Bantuan Pangan Nontunai (BPNT) yang mulai dilaksanakan oleh Pemerintah. Dengan Jenis bahan pangan yang dapat dibeli Keluarga Penerima Manfaat (KPM), yaitu sumber karbohidrat, protein hewani, protein nabati maupun vitamin dan mineral.
Perluasan jenis komoditas bahan pangan yang dapat dibeli KPM di e-warong merupakan upaya dari Pemerintah untuk memberikan akses KPM terhadap bahan pokok dengan kandungan gizi yang beragam dan sebagai upaya untuk mencegah stunting.
Salah satunya penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai senilai Rp200 ribu ini disalurkan di agen E-warung. Bank Mandiri. Reihan Fahri yang mampu menyediakan kebutuhan KPM dalam program BPNT saat penyaluran.
Dengan 9 komoditi. seperti beras, telur, sayur sop, buah jeruk dan fir, kacang tanah, daging, ikan basah kentang, tempe, tahu. Sesuai kebutuhan yang diinginkan para KPM.
Hingga hal ini diburu KPM yang ingin berberlanja di E-warung. Raihan Fahri bahkan banyak KPM dari beberapa wilayah datang utuk berbelanja di E-warung tersebut. Tepatnya di terminal Lewiliang, Kabupaten Bogor Jawa Barat.
Bukan tanpa sebab para KPM ini memburu agen tersebut karena komoditinya jauh lebih banyak dan kwalitasnya lebih baik ujar para KPM yang berhasil di wawancarai awak media, di Terminal Lewiliang saat penyaluran (25/10/2021) .
Saat tim menjumpai, "pemilik E-warung, " Ia mengatakan dengan adanya saya menjadi agen E-warung, tujuan saya, untuk melayani KPM dengan baik siapun yang mau belanja saya akan layani dengan baik, saya tidak pernah mengarahkan untuk datang ke tempat saya, dan sayapun tidak pernah menerima peng kolektifan kartu KPM, kita tidak tau namanya orang yang dititipkan, Amanah atau tidak, makanya saya gak Terima kalau ada yang datang dengan kartu di kolektif .
" Sementara saat ditanya dari mana keuntungan dalam berjualan" ia pun mengatakan, " saya bisa dapat keuntungan dari hasil pembelian saya dengan jumlah partai besar, Pungkasnya. (Yn)