Kelurahan Bojong Kerta Wakili Kota Bogor Ke Tingkat Provinsi Dalam Lomba P2WKSS.


BOGOR INFO REALITA- Dalam lomba program P2WKSS, Kelurahan Bojongkerta salah satu bagian unit kerja Organisasi yang merupakan Perangkat Kecamatan Bogor Selatan, yang mewakili Kota Bogor ke tingkat Provinsi. 

Harry Cahyadi yang baru menjabat kurang lebih 8 bulan sebagai Lurah Bojong Kerta, sudah menunjukan kinerja melalui  progam pembangunan Pemerintah, salah satu nya program P2KT Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Kesehatan Terpadu (P2KT) merupakan upaya untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan petugas kesehatan kabupaten/kota dalam melakukan penyusunan perencanaan dan penganggaran pembangunan kesehatan, dimana dalam era desentralisasi kemampuan ini sangat penting dalam  melakukan penataan melalui Program-program pembangunan salah satunya P2KT ini. 

Dijumpai di kantor kelurahan Bojongkerta, Rabu 03/11/2021, Heri mengatakan " Kita mendapat bantuan bukan hanya dari APBD, dari provinsi maupun dari KLH, contoh bibit tanaman ini kita dapat dari Dinas-dinas terkait, kemudian kita sebagai masyarakatnya, menggunakan swadaya masyarakat, untuk membangun KWT Kelompok wanita tani (KWT) adalah kelompok tani yang anggotanya para perempuan yang melaksanakan usaha di bidang pertanian, para istri petani yang juga anggota kelompok tani.

Kita juga dapat CSR, dari Amanah dibuatkan tanam lalulintas anak termasuk kita juga dapat CSR dari Lemineral, selain itu kita juga dapat gerai UMKM, termasuk PJU dari aspirasi dewan pak Edi Suparno, kemudian ternak kambing dari bu Endang aspirasi partai Gerindra, ada juga dari PAN . Kita juga mendapat 23 manfaat Itu untuk swakelola. Sesuai aturan Kepres . 

Sementara pembangunan IPAL kita mendapatkan anggaran dari pemerintah pusat melalui Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) dan di swakelola kepada masyarakat untuk pelaksanaan. Sedangkan Tenaga fasilitator Lapangan (TFL) dari kementrian dan TFL itu salah satu pengawas dan memberikan edukasi administrasi kepada masyarakat.  "Pungkasnya. (Yn)